Sabtu, 19 Oktober 2013

Deskripsi Singkat Mata Ajaran Program S1 Ilmu Administrasi Negara

Mata Ajaran Berkode AGI, AGK, AGP, AGH, AGB, AGC

AGI101 Agama Islam I (2 sks).
Matakuliah ini mengajak dan mengantarkan mahasiswa ke pemahaman tentang agama Islam secara utuh dan menyeluruh. Selain masalah keimanan, dibahas pula ikhwal ibadah, baik yang bersifat khusus maupun yang bersifat umum, yaitu kaidah yang menyangkut hubungan antara manusia dengan Tuhan/Khaliknya, antara manusia dengan sesamanya, dan antara menusia dengan makhluk lain dan alam. Selain hendak diarahkan ke terbinanya kesadaran untuk melaksanakan ibadah dan memenuhi kewajiban kewajiban kepada Tuhan Yang Maha Esa, pembahasan juga tertuju ke arah kewajiban kewajiban manusia kepada diri sendiri, masyarakat, bangsa dan negaranya. Diharapkan mahasiswa kian dapat menunaikan tugas hidupnya dengan teratur dan tertib menurut tatanan yang berlaku. Berkaitan dengan materi di atas, ditekankan pula pembahasan sifat umum ajaran Islam tentang keserasian dan keseimbangan antara pola hidup duniawi dan ukhrawi.

AGP101 Agama Kristen Protestan I (2 sks)
Matakuliah ini dimaksudkan untuk membantu mahasiswa agar dapat bertumbuh dan membentuk diri pribadi seutuhnya sebagaimana manusia ciptaan baru dalam Yesus Kristus. Akan dikaji dan dibicarakan dalam matakuliah ini antara lain: dasar dasar agama Kristen, pengertian dunia dan manusia, dasar dan akibat, rencana keselamatan dan penggenapannya, iman dan pengabdian, serta tanggung jawab Kristen dalam dunia modern.

AGK101 Agama Kristen Katholik I (2 sks)
Matakuliah ini mengupayakan peningkatan pemahaman mahasiswa akan konsep dalam gereja, penghayatannya tentang misteri gereja, penggumulannya pada tugas dan kewajiban gereja, serta kesadarannya akan tugas dan tanggungjawabnya sebagai anggota gereja. Dalam matakuliah ini tak hanya paham gereja tentang struktur kepribadian manusia saja yang akan diungkapkan, akan tetapi juga pahamnya tentang masyarakat adil makmur akan ikut dipaparkan dan dibahas. Pada akhirnya para mahasiswa  diajak menyusun filsafat hidup pribadi yang sesuai dengan paham penggereja dan masyarakat.

AGH101 Agama Hindu I (2 sks) 

Matakuliah ini akan mengajak mahasiswa untuk memperdalam pemahaman dan penghayatan keagamaan yang mantap, serta mempertebal keimanan dan mengandalkan kebaktian kepada Sang Hyang Widhi/Tuhan YME. Lewat pengalaman belajar dalam matakuliah ini para mahasiswa diharapkan akan menguasai pengertian pengertian mengenai sumber dan ruang Agama Hindu dan tatwa yang berorientasi pada asa spritual namun pragma¬tis. Mahasiswa diharapkan akan juga mempelajari berbagai masalah kehidupan bermasyarakat dan negara, serta dasar dasar kepemimpinan menurut pandangan agama Hindu.

AGB101 Agama Budha I (2 sks)
Matakuliah ini diacarakan secara khusus untuk membimbing mahasiswa yang ingin memahami, menghayati dan mengamalkan Pancasila, khususnya sila Ketuhanan YME, lewat dharma dan kebaktian guna mempertebal iman (soddha) dalam upaya menjaga kelangsungan hidup agama, bangsa dan negara Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

AGC301 Agama Kong Hu Chu I (2 sks)
AGI301 Agama Islam II (2 sks)
AGP301 Agama Kristen Protestan II (2 sks)
AGK301 Agama Kristen Katolik II (2 sks)
AGB301 Agama Budha II (2 sks)
AGH301 Agama Hindu II (2 sks)
AGC301 Agama Kong Hu Chu II (2 sks)

Mata kuliah Agama II merupakan kelanjutan dari Agama I. Pada mata kuliah agama ii ini mahasiswa diajak untuk (bagaimana) mengimplementasikan pengetahuan dan pemahaman agama yang diperoleh pada kuliah agama i melalui berbagai kegiatan, mulai dari diskusi, dialog, refleksi, testimoni pengalaman keagamaan, perenungan sampai pada kegiatan-kegiatan keagamaan praktis lainnya.

Mata Ajaran Berkode BAE 

BAE101 Bahasa Inggris I (2 sks)

Mataajaran ini untuk sebagian besar akan berupa  latihan latihan intensif guna meningkatkan kemampuan para mahasiswa berbahasa Inggris, sekalipun secara pasif, khususnya untuk keperluan baca membaca. Lewat mataajaran ini para mahasiswa akan banyak belajar memahami dan menganalisis struktur struktur kalimat di dalam bahasa Inggris. Latihan latihan secara khusus ditujukan untuk meningkatkan kecakapan mahasiswa   memahami pesan pesan yang disampaikan kepadanya di dalam bahsa Inggris itu, baik lewat tulisan (bacaan) maupun secara lesan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia yang juga dikembangkan lewat mataajaran ini.

Mata Ajaran Berkode EKP

EKP202 Ekonomi Pembangunan (3 sks)
Pada hakekatnya Ekonomi Pembangunan adalah salah satu cabang ilmu sosial yang amat memperhatikan masalah masalah peningkatan taraf hidup bangsa bangsa yang sedang berkembang, dan upaya upaya yang paling efektif untuk mencapai peningkatan taraf hidup melalui pendekatan multidisipliner. Lewat mataajaran ini mahasiswa diharapkan memahami model model pengembangan ekonomi baik yang diutarakan oleh madzab klasik maupun Keynes serta memperhatikan antara lain kondisi makro dan mikro, industrialisasi tenaga kerja, Investasi, pembentukan model (domestik maupun dari luar negeri). Demikian pula perdagangan internasional dan dampaknya, perdagangan bebas pada abad ke 21, serta bagaimana Indonesia mengantisipasi nya, tidak akan lepas dari perhatian mata ajaran ini.

EKP314 Sistem Ekonomi Indonesia (3 sks)
Mataajaran ini hendak mengajak para mahasiswa untuk mengkaji perkembangan perekonomian Indonesia sejak awal kemerdekaan sampai ke masa pemerintahan Orde Baru dewasa ini. Lewat kajian ini para mahasiswa diharapkan akan dapat memahami sistem perekonomian yang berkembang di Indonesia dari waktu ke waktu, seperti bertahannya sistem ekonomi yang dualistik akibat politik penjajahan, dan upaya upaya yang diusahakan untuk meniadakan dualisme tersebut. Munculnya gagasan Ekonomi Pancasila untuk mewujutkan cita cita ekonomi nasional yang berdasarkan landasan idiil Pancasila dan landasan konstitusional UUD 1945 dengan berbagai permasalahan yang dihadapi akan menjadi perhatian mataajaran ini pula.

Mata Ajaran Berkode ETS

ETS102 Etika Sosial dan Politik (2 sks)
Etika Sosial adalah cabang filsafat etika yang secara khusus hendak mendalami perilaku manusia (sebagai individu maupun sebagai makhluk sosial) menurut konsepnya yang umum dan universal. Teori pokok etika berpusar di sekitar soal determinisme dan indeterminisme perilaku manusia. Lewat mata kuliah ini dengan lebih mengarahkan pandangannya ke masalah keterkaitannya kepada perkembangan kebudayaan dalam berbagai konsteks kehidupan sosial manusia (sosialisme, liberalisme, komunisme). Problem etika sosial dalam realitas kehidupan sosial di Indonesia tentu saja tak akan diluputkan dari perhatian para mahasiswa.

Mata Ajaran Berkode HKA, HKD

HKA101 Hukum Administrasi Negara (3 sks)

Mahasiswa yang telah selesai mengikuti mataajaran ini dapat diharapkan akan mampu memahami hukum yang mengatur pelaksanaan administrasi negara, berikut segala permasalahan yang erat berkaitan dengannya. Sehubungan dengan harapan itu, mahasiswa mula mula akan diajak memahami kedudukan hukum administrasi negara di dalam sistem hukum pada umumnya, untuk kemudian juga mempelajari ruang lingkup dan sasarannya. Akan juga didalami kembali konsep konsep negara dan administrasi negara (beserta tugas tugas dan perbuatan perbuatan yang bisa atau tak bisa dilakukan menurut kaidah kaidah hukum yang berlaku), hal ketetapan dan keputusan dalam hukum administrasi (berikut jenis jenisnya), hal peradilan administrasi dan permasalahan lain yang relevan dalam hukum administrasi, seperti azas azas norma pemerintahan yang baik, pengawasan dalam HAN, pengawasan peraturan perundangan dan sarana sarana dalam pelaksanan AN.

HKD104 Sistem Hukum di Indonesia (3 sks)
Mata ajaran ini akan mengajak mahasiswa memahami hukum sebagai bagian suatu kebudayaan, khususnya di Indonesia yang susunan masyarakatnya terdiri dari berbagai suku bangsa, yang dapat disebut dalam keadaan pluralistis berlaku berbagai sistem hukum.  Hukum di Indonesia sebagai suatu sistem menjelaskan pengertian hukum sebagai acuan-acuan hidup beserta sumber-sumber hukum, komponen-komponen lainnya yang bergerak di dalam suatu mekanisme, substansi hukum (hukum in concrato dan hukum in abstracts), pembagian dan perbedaan hukum yang berlaku di Indonesia sebagai hukum positif. Seluruh perbincangan itu akan lebih jelas bila mahasiswa juga mengetahui sejarah hukum Indonesia yang cukup unik.

Mata Ajaran Berkode IAD

IAD101 Ilmu Alamiah Dasar (2 sks)

Melalui matakuliah ini diharapkan agar mahasiswa dapat berpikir kritis, kreatif, sistemik dan ilmiah, berwawasan luas, etis, estetis serta memiliki kepedulian terhadap pelestarian sumberdaya alam dan lingkungan hidup serta mempunyai wawasan tentang perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta dapat ikut berperan mencari solusi pemecahan masalah lingkungan hidup secara arif. Isi mataajaran ini berkisar, antara lain, di seputar pengertian kejadian alam semesta, perkembangan biologis manusia, penalaran tentang lingkungan alam semesta (sebagai pangkal kelahiran ilmu pengetahuan alam dan penalaran induksi serta kelahiran teori sistem tata surya), sistem bumi, perkembangan kehidupan di muka bumi, dan akhirnya mengenai hal teknologi sebagai bagian dari upaya manusia mengolah alam guna kepentingan hidupnya.

Mata Ajaran Berkode KKA, KKM, KKN

KKA401 Keasistenan Administrasi Negara (3 sks)

Mata kuliah ini membeikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk memiliki kemampuan menyiapkan materi pembelajaran dan menerapkan metoda mengajar sesuai dengan mata kuliah yang diambil/ditetapkan. Pengalaman-pengalaman yang berhubungan dengan menyusun pokok-pokok perkuliahan, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi hasil belajar mengajar juga akan diberikan kepada mahasiswa. Bolehlah disebut bahwa yang mengambil mata kuliah ini sebagai asisten mahasiswa yang berfungsi/peran membantu tugas dosen pengajar.

KKM400N Magang (2 SKS)
Mataajaran ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan dan pengalaman belajar mahasiswa dari dunia kerja yang relevan dan/atau terkait dengan bidang keilmuan yang didalami. Dari satu sisi mahasiswa dapat belajar dari praktik kerja para praktisi. Dan, pada sisi lain dapat mencoba mengaplikasikan pengetahuan dan kompetensi keilmuan yang telah dipelajari untuk (latihan) berkontribusi secara konseptual dan sedikit banyak profesional dalam memperbaiki dan memajukan praktik di bidang yang terkait dengan disiplin ilmunya.

KKN495 Belajar Bersama Masyarakat (Kuliah Kerja Nyata/KKN) (3 sks)

Matakuliah ini merupakan suatu kegiatan praktek di lapangan dan diintegrasikan ke dalam kegiatan kegiatan dharma ketiga perguruan tinggi, ialah dharma pengabdian kepada masyarakat. Melalui matakuliah ini para mahasiswa melatih diri untuk mengaplikasikan ilmu dan pengetahuan yang diperoleh lewat pendidikan dan penelitian guna kepentingan pembangunan masyarakat. Melalui matakuliah ini pula para mahasiswa akan belajar bekerja dan berkarya secara mandiri (secara individual ataupun dalam kelompok) dalam kerangka pemikiran interdisiplin untuk mengembangkan aspek kognisi, afeksi dan psikomotor dirinya sebelum meninggalkan kampus sebagai seorang sarjana.

Mata Ajaran Berkode MAS

MAS103 Pengantar Statistika Sosial (3 sks)
Matakuliah ini memberikan dasar dasar pengetahuan statistika deskriptif kepada para mahasiswa, yang tujuan utamanya adalah untuk mengantarkan mahasiswa ke arah kemampuan menyusun data. Para mahasiswa diajak untuk mempelajari beberapa pengetahuan dasar tentang statistika, seperti macam dan kegunaan statistika dalam ilmu ilmu sosial, dan pengertian pengertian dasar, seperti proses induksi, generalisasi, populasi, sampel, dan objektivitas. Kemudian, pembahasan lain menyangkut matriks data dan variabel (yang kontinyu dan yang diskrit), dan proses pengukuran berikut skala skala yang dihasilkan (yang nomi¬nal, ordinal, interval dan rasio). Para mahasiswa juga diajak untuk mengenali dan mampu membuat tabel, gambar, grafik, ukuran pemusatan (central tendency) dan sebaran (variance).

MAS207 Statistika Sosial I (Inferensial) (3 sks)
Sebagaimana halnya dengan pengantar statistika sosial, matakuliah ini juga merupakan matakuliah yang hendak berupaya memberikan dasar dasar pengetahuan statistika, namun dengan penekanan pada pengembangan kemahiran mahasiswa menginterpretasikan data guna keperluan analisis dan penarikan kesimpulan umum. Para mahasiswa berkesempatan mempelajari berbagai metoda yang lazim digunakan dalam Statistika Inferensial, seperti model probabilitas, distribusi normal, randomisasi, estimasi sampel, pengujian hipotesis, dan prosedur penarikan kesimpulan (inferensi) dari sampel-sampel kecil. Selain itu, pembahsan juga menyangkut analisis hubungan antara dua variabel atau lebih, seperti analisis regresi dan korelasi ganda, korelasi parsial, analisis varian, dan analisis kovarian.

MAS208 Statistika Sosial II (Non Parametrik) (3 sks)
Matakuliah ini merupakan kelanjutan matakuliah statistika deskriptif dan statistika inferensial. Matakuliah ini dipersiapkan secara khusus untuk membantu meningkatkan kemampuan analisis mahasiswa di bidang penelitian sosial, dan bertolak dari pertimbangan bahwa data yang diperoleh dalam penelitian penelitian sosial untuk sebagian besar berupa sampel kecil dan data yang berjenis nominal dan ordinal. Yang disajikan dalam matakuliah ini sebagian besar berupa dasar dasar pengetahuan statistika dengan menekankan kemahiran aplikasinya pada analisis suatu penelitian. Kemampuan mahasiswa untuk menyusun data dalam kajian statistika deskriptif dan statistika inferensial tetap dilatihkan di sini, seka¬lipun kemampuan menginterpretasikan data untuk analisis dan mena¬rik kesimpulan merupakan porsi belajar yang lebih besar.

Mata Ajaran Berkode MNM, MNU


MNM201 Manajemen Sumber Daya Manusia (3 sks)

Lewat mataajaran ini para mahasiswa akan berkenalan dengan pengertian pengertian tentang pengelolaan sumber daya manusia dalam suatu organisasi. Ia akan belajar bagaimana prinsip prinsip yang digunakan dalam memahami perilaku manusia yang bekerja dalam suatu organisasi, dan bagaimana  sumber daya itu dikembangkan. Topik topik yang akan dibicarakan di sini, antara lain, ialah: manusia dan organisasi, motivasi dalam organisasi, kelompok-kelompok kerja dalam organisasi, komunikasi dalam organisasi, pengaruh hadiah dan hukuman pada perilaku kerja, pendayagunaan sumberdaya manusia dalam rangka pencapaian tujuan, juga proses rekruitmen sampai dengan pelepasannya.

MNM305 Kepemimpinan (3 sks)
Dalam acara acara mataajaran ini para mahasiswa akan mempelajari berbagai pengertian tentang kepemimpinan, berikut peranannya dalam setiap usaha penetapan dan pencapaian tujuan. Para mahasiswa akan pula mempelajari berbagai teori, metode, dan gaya serta teknik kepemimpinan untuk mendapatkan gambaran gambaran yang dapat diperbanding kan. Topik topik yang dipandang menarik antara lain akan meliputi ikhwal kepemimpinan dalam organisasi, fungsi dan peranannya, hubungan kepemimpinan dan kekuasaan, kepemimpinan dan masalah konflik, kepemimpinan dan budaya organisasi, kepemimpinan dan pengambilan keputusan, serta perkembangan teori dan praktek kepemimpinan di berbagai organisasi privat dan publik di Indonesia, akan didiskusikan dan diharapkan dapat mengembangkan wawasan/cakrawala pandang mahasiswa.

MNM307 Manajemen Sumber Daya Manusia Sektor Publik (3 sks)
Mata kuliah ini merupakan kelanjutan dari Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) yang bersifat umum kemudian berfokus pada masalah-masalah utilisasi SDM (aparatur) dalam organisasi sektor publik (pemerintah). Arah pembahasan ditujukan pada sejumlah prinsip dasar MSDM yang bertumpu pada kaidah-kaidah normatif dalam administrasi publik. Sebagai subyek yang berkaitan dengan human side dalam organisasi, mata kuliah ini juga membahas beberapa teori pokok dalam adminsitrasi dan perilaku administratif serta dimensi legal dalam utilisasi aparat khususnya yang berlaku di Indonesia. Pembahasan dilanjutkan dengan model reformasi birokrasi yang bertumpu pada pengembangan SDM (aparat) dan diakhiri dengan bahasan tentang administrasi kepegawaian (personnel administration) dalam paradigma baru  yang disebut sebagai public sector human resource management dengan mengacu pada beberapa model MSDM (misalnya Harvard Model, Michigan Model, dan lainnya).

Disamping itu matakuliah ini menelaah proses pendaftaran dan penerimaan, proses penempatan, serta proses pensiun bagi pegawai negeri sipil. Matakuliah ini juga menganalisa teknik metoda dan cara dalam analisa jabatan pegawai negeri sipil, the right man on the right place at the right time, pangkat golongan, eselonisasi, struktural fungional, sistem penggajian, merit-spoil system, disiplin pegawai negeri sipil serta kebijaksanaan peraturan perundangan yang berkaitan dengan pegawai negeri sipil dari periode-periode waktu. Diharapkan mahasiswa yang mengikuti matakuliah ini akan dapat menjelaskan berbagai permasalahan dan peraturan kebijaksanaan tentang pegawai negeri sipil. 

MNU103 Asas Asas Manajemen (3 sks)

Manajemen pada dasarnya adalah proses perencanaan, pengorganisasian (termasuk penataan personil), pengarahan, dan pengendalian usaha manusia yang tengah mendayagunakan sarana dan prasarana, demikian rupa sehingga tujuan terorganisasi itu dapat tercapai dengan efektif dan efisien. Mataajaran ini dimaksudkan untuk mengajak mahasiswa mengkaji dari berbagai sudut pandang pengetahuan dan pengertian dasar mengenai kegiatan kegiatan manajemen itu, mulai dari fungsinya yang pra pelaksana (perencanaan) sampai ke fungsinya yang pasca pelaksanaan (kontrol).

Mata Ajaran Berkode NOP

NOP101 Pancasila & Kewarganegaraan (2 sks)   
Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa memiliki kemampuan pemahaman, konsep dan deskripsi situasi hal yang berkaitan dengan penguatan warga negara dalam implemantasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, penyikapan terhadap situasi aktual tentang ideologi, negara dan warga negara secara sekuensial dengan bahasan meliputi filsafat Pancasila, identitas nasional, hak dan kewajiban warga negara, negara dan konstitusi, demokrasi Indonesia, HAM dan the rule of law, geopolitik dan geostrategi Indonesia. Kerangka pembahasan dikaitkan dengan fenomena globalisasi, HAM dan demokrasi (politik dan ekonomi) serta dinamika keindonesiaan aktual. Dengan pemahaman serta refleksi terhadap realitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara diharapkan menjadi ilmuwan dan profesional yang memiliki rasa kebangsaan dan cinta tanah air; demokratis yang berkeadaban; menjadi warga negara yang memiliki daya saing, berdisiplin, dan berpartisipasi aktif dalam membangun kehidupan yang damai berdasarkan sistem nilai Pancasila.

Mata Ajaran Berkode SII


SII203 Sistem Informasi Manajemen (3 sks)
Dalam acara acara mataajaran ini para mahasiswa akan mempelajari berbagai pengertian tentang gambaran umum sistem informasi manajemen dan peranannya dalam proses pengambilan keputusan. Topik topik yang dipandang menarik dikemas dalam beberapa bahasan, diantaranya proses perkembangan sistem informasi menajemen, konsep informasi dan penerapannya pada rancangan sistem informasi, manusia sebagai pengolah informasi, konsep sistem dan sistem informasi, kosnep organisasi dan manajemen serta hubungannya dengan sistem informasi, pengambilan keputusan serta praktiknya pada berbagai organisasi terutama di lingkungan publik.

Mata Ajaran Berkode SON


SON100 Pengantar Ilmu Administrasi Negara (3 sks)
Mataajaran yang berupa pengantar ini bermaksud mengetengahkan konsep konsep dasar Ilmu Administrasi Negara, dan garis garis besar bidang persoalan yang lazim dikaji dalam ilmu ini. Sebagai acara pembuka, mahasiswa akan diajak terlebih dahulu mempelajari apakah Ilmu Administrasi Negara itu (kedudukannya sebagai cabang ilmu sosial dan ilmu politik, ruang lingkup dan sejarah perkembangannya) dan apa pulakah administrasi negara itu. Demikian pula matabahasan yang dipandang menarik untuk dibicarakan bersama, antara lain, hal organisasi, manajemen, prinsip prinsip administrasi. Semua perbincangan tidak akan menjurus ke rincian keteknisan administrasi, melainkan akan dikisarkan ke seputar tema sentral administrasi negara sebagai ilmu. Untuk ini pemahaman awal tentang berbagai pendekatan, teori, paradigma dan mashab yang ada di dalam Ilmu Administrasi Negara sangat diperlukan, disamping juga yang bersangkutan dengan birokrasi, pengembangan studi administrasi negara pada akhir akhir ini.

SON201 Sistem Administrasi Negara (3 sks)

Melalui mataajaran ini mahasiswa diajak untuk mempelajari berbagai konsep administrasi negara sebagai suatu proses yang bersifat sistematis. Kajian ditekankan pada sistem dan model yang dianut dan dipraktekkan di Indonesia. Pendalaman juga dilakukan dengan mengkaji berbagai komponen yang ada dalam sistem tersebut yang meliputi kelembagaan aparatur pemerintah, kepegawaian pemerintahan, ketatalaksanaan pemerintah, serta aparatur perekonomian negara. Pendekatan terhadap kajian ini tidak sekedar bersifat legal formal tetapi juga mengikuti alur dinamika aktual dan empirik yang terjadi dalam proses sistem administrasi negara. Hal ini dimaksudkan agar mahasiswa tidak hanya memiliki bekal teoritik namun juga gambaran gambaran yang lebih realistik.

SON302 Perbandingan Administrasi Negara (3 sks)
Mataajaran ini bertujuan membantu mahasiswa ke arah kemampuan mengidentifikasikan berbagai model sistem administrasi yang ada. Konsep konsep dan model model berbagai sistem administrasi negara akan menjadi perhatian utama kajian mataajaran ini. Di sini mahasiswa akan diajak memahami kembali pengertian sistem dan sistem administrasi negara (sebagai obyek perbandingan), dan seterusnya mempelajari latar belakang studi perbandingan administrasi negara, berbagai ancangan/pendekatan yang dipakai –beserta perkembangannya–  dalam usaha usaha memperbandingkan sistem administrasi negara, juga berbagai permasalahan yang dihadapi di dalam perbandingan administrasi negara. Mahasiswa akan pula diajak mengenali sistem administrasi negara di negara negara industri (maju), di negara negara agraris/tradisional, dan di negara negara yang sedang berkembang. Pengenalan lapangan juga akan dilakukan dalam proses belajar mengeajar mataajaran ini.

SON310 Teori Administrasi Negara (3 sks)

Mataajaran ini bermaksud membantu mahasiswa untuk dapat memahami berbagai dimensi, konsep pendekatan maupun teori Administrasi Negara, lebih banyak mengungkapkan sejarah teori administrasi negara maupun kritik teori, yang mendiskripsikan nuansa perkembangan teori administrasi negara yang ada. Disamping itu, mahasiwa diharapkan pula mampu menggunakan beberapa teori sebagai alat pijak untuk memahami setiap fenomena administrasi di dalam proses proses penyelenggaraan administrasi negara dalam konteks organisasi, konteks normatif dan kataputus, teori pasar, interpretive dan kritik teori maupun teori emergence.
SON311 Teori Pembangunan (3 sks)

Melalui matakuliah ini mahasiswa diajak mengupas berbagai teori dan pendekatan pembangunan yang muncul sebagai solusi untuk mengejar ketertinggalan antar negara. Selain mengupas berbagai teori dan pendekatan yang mengacu pada pengalaman negara-negara maju, mahasiswa juga diajak melihat dari perspektif sebaliknya yakni konter teori dan pendekatan yang muncul dari negara-negara dunia III yang sebelumnya telah menerapkan solusi dari negara maju. Berbagai teori dan pendekatan lain juga dibahas menyusul berbagai kelemahan dan ketidak-sesuaian teori teori tersebut untuk diadopsi begitu saja karena setiap negara memiliki pengalaman dan kondisi yang berbeda-beda, serta karena kebutuhan dunia yang makin mengglobal yang mengharuskan pembangunan pada setiap negara juga memikirkan kepentingan masyarakat lainnya yang hidup dalam satu lingkungan planet yang sama.

SON321 Teori Perencanaan dan Pengendalian (3 sks)    

Mataajaran ini mengenalkan kepada mahasiswa tentang konsep konsep pokok dalam administrasi dan manajemen sebagai suatu proses kegiatan. Sebagai kegiatan inti dalam proses administtrasi atau manajemen, perencanaan dan pengendalian secara teoritik di dalamnya memiliki berbagai muatan yaitu makna, fungsi, jenis, sifat, prosedur dan metoda perencanaan. Di samping itu mahasiswa juga mendalami berbagai masalah yang berkaitan dengan penetapan dan pengukuran standar dalam proses pengendalian, hubungan/ kaitan antara perencanaan dengan pengawasan maupun hubungannya dengan fungsi fungsi administrasi yang lainnya. Demikian pula peran dan fungsi pengendalian dalam suatu organisasi publik tetap akan menjadi perhatian mataajaran ini.

SON322 Sistem Perencanaan, Pemrograman, dan Penganggaran (3 sks)

Matakuliah ini mengkaji secara mendalam tentang konsep dan teknik-teknik pada tahapan perencanaan pemrograman dan penganggaran sebuah kegiatan program yang dibatasi oleh dimensi efisiensi dan kelangkaan sumber daya yang ada. Matakuliah ini menganalisis teknik dan metoda yang ada untuk dapat mengetahui berapa banyak sumber daya yang digunakan dalam melaksanakan program tersebut secara efektif dan efisien. Penggunaan teknik dan metoda PPBS akan memberikan alternatif dalam menentukan program kegiatan sesuai dengan tujuan program dan sumber daya yang ada. Diharapkan mahasiswa yang mengikuti matakuliah ini dapat menganalisa dan membuat sistem perencanaan penganggaran sebuah program kegiatan sesuai dengan tujuan program dan sumber daya yang ada serta memiliki keahlian dalam mendesign program dan penganggaran program yang sangat dibutuhkan .

SON323 Perencanaan Jejaring (3 sks)
Matakuliah ini mengkaji konsep dan metode pada alur jaringan kegiatan, proyek dan program didalam membuat membuat metoda perencanaan pekerjaan yang dibatasi oleh dimensi ruang dan waktu. Teknik membuat event/ momentum kegiatan dalam barchart sebuah proyek/progam, analisa waktu dan jenis kegiatan pekerjaan / Event, EET dan LET serta Critical Path akan dikaji lebih mendalam didalam matakuliah ini.Diharapkan mahasiswa yang mengikuti matakuliah ini dapat membuat action plan yang implementatif, mampu mendesign pelaksanaan dengan pertimbangan waktu tercepat maupun waktu terlambat serta memiliki keahlian dalam menganalisa jalur kritis yang dibutuhkan pada pelaksanaan kegiatan, proyek dan program.

SON343 Administrasi Pemerintahan di Daerah (3 sks)

Mataajaran ini bermaksud membantu para mahasiswa untuk dapat mencapai pengetahuan yang cukup menyeluruh mengenai proses proses penyelenggaraan kegiatan pemerintah di daerah. Lewat berbagai acara belajar, para mahasiwa akan mengkaji berbagai ikhwal dan permasalahan antara lain: (1) latar belakang pembentukan pemerintahan di daerah, (2) azas dan prinsip dasar penyelenggaraan pemerintahan di daerah, (3) tugas dan fungsi pokok penyelenggaraan pemerintahan daerah dan pengawasannya, (4) mekanisme dan sistem administrasi keuangan daerah, (5) aparatur pemerintahan di daerah, (6) pelaksanaan titik berat otonomi pada kabupaten dan/atau kota dan permasalahannya, (7) pembinaan pemerintahan di daerah dan koordinasi antar instansi di daerah, (8) permasalahan dan langkah kebijaksanaan penyelenggaraan pemerintahan di daerah.

SON350 Organisasi dan Manajemen (3 sks)
Organisasi adalah wadah bagi kegiatan kegiatan terarah yang dimaksudkan untuk mencapai tujuan. Maka pengelolaan dan pengembangannya akan menjadi tema pokok mataajaran ini. Melalui mataajaran ini para mahasiswa akan mempelajari pokok pokok permasalahan yang bersangkutpaut dengan dinamisasi organisasi, khususnya faktor faktor yang mempengaruhi perkembangannya (seperti misalnya tipe dan gaya manajemen, tipe kepemimpinan, kemampuan para pelaku pendukungnya, dan sebagainya). Segi segi permasalahan yang mengungkapkan pengaruh perilaku manusia terhadap organisasi dan kiat pengelolaannya lewat berbagai teori dan prinsip manajemen, akan pula menjadi bahan kajian mahasiswa peserta mataajaran ini.                            

SON360 Administrasi Keuangan Negara (3 sks)
Melalui mataajaran ini, diharapkan mahasiswa mampu mengetahui dan memahami beberapa teori administrasi keuangan yang berkembang hingga saat ini, disamping mampu pula menjelaskan setiap fenomena keuangan negara. Untuk maksud tersebut, para mahasiswa akan mempelajari: ruang lingkup studi keuangan, konsep keuangan, tinjauan analisis positif dan normatif keuangan, pengertian anggaran negara, proses penyusunan dan pelaksanaan APBN, klasifikasi anggaran, siklus anggaran, sistem anggaran, pengelolaan perbendaharaan negara, pengawasan dan pertanggungjawaban keuangan negara, kebijakan fiskal dan politik perpajakan. Semua yang dikaji ini tetap dilihat dalam konteks yang makro, ialah penyelenggaraan pemerintahan yang efisien dan demokratik

SON362 Análisis dan Manéjenme Ase Diera (3 sus)
Setelah mengikuti kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat memiliki kemampuan dalam hal memahami berbagai aset yang dimiliki oleh daerah, kemudian juga kemampuan mengelola terutama berkaitan dengan menyusun rencana penyusunan aset, pengorganisasian aset, menyiapkan aspek penataan aspek sumberdayanya beserta pengawasan dan pengendaliannya dan menganalisis berbagai aset daerah tersebut untuk dapat dimanfaatkan sebanyak-banyaknya bagi kemajuan dan perkembangan daerah dalam menghadapi berbagai persoalan yang dapat muncul di masa depan, terutama dalam kerangka menyusun strategi pengembangan aset di masa depan dan disesuaikan dengan perkembangan daerah. 

SON412 Problema Pembangunan (3 sks)
Matakuliah ini merupakan kelanjutan dari matakuliah Teori-teori Pembangunan. Dalam matakuliah ini mahasiswa diajak untuk mengupas berbagai problema-problema dalam pembangunan negara sedang berkembang, baik problema yang timbul karena penerapan teori pembangunan yang dianut maupun problema-problema yang inherent ada dalam masayarakat negara itu sendiri. Problema-problema tersebut misalnya kemiskinan struktural dan non-struktural, korupsi, masalah lingkungan, kependudukan, illiteracy, kesehatan, dll yang akan ditinjau secara mendalam akar permasalahan dan kondisinya serta bagaimana prospek berbagai teori dan pendekatan pembangunan yang ada untuk memecahkan problema tersebut sesuai dengan situasi dan kondisi negara tersebut.

Dengan mengikuti matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami secara mendalam problema-problema pembangunan dan problema-problema dalam proses pembangunan yang dihadapi suatu negara, serta memberikan opini yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

SON414 Studi Kepustakaan Terbimbing Administrasi Negara (3 sks)
Mata kuliah ini memberikan pengalaman belajar untuk dapat menelusuri dan mendapatkan berbagai tulisan dibawah bimbingan dosen. Pemilihan buku dan materi terutama diarahkan untuk dapat menopang secara langsung kebutuhan mahasiswa yang sedang menulis atau mempersiapkan skripsi, yaitu karya-karya ilmiah yang relevan dengan kebutuhan dan keperluan mahasiswa.

SON420 Perencanaan Pembangunan (3 sks)

Mataajaran ini bertujuan mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam memahami dan menganalisis fenomena pembangunan sebagai suatu proses yang terencana untuk mengubah suatu situasi nasional dari satu tahap tertentu ke tahap berikutnya yang diasumsikan lebih baik dan lebih mensejahterakan kehidupan rakyat. Bertolak dari rumusan dasar ini para mahasiswa akan mempelajari: gagasan, problem perencanaan dan pembangunan, aplikasi teori perencanaan ke dalam berbagai model dan strategi pembangunan, serta memilih alternatif model yang paling mungkin dan paling baik (terutama untuk kondisi Indonesia).

SON430 Kebijakan Publik (3 sks) 
Matakuliah ini memberi pemahaman dan pengetahuan kepada para mahasiswa tentang berbagai aspek yang terkait dengan kebijakan publik/pemerintah. Bagaimana interaksi antar aktor dan lembaga yang terlibat dalam seluruh tahap dan proses formulasi kebijakan. Sebagai disiplin ilmu terapan yang inter disipliner, Kebijakan Publik sangat memerlukan berbagai teori dan dan pendekatan dari disiplin ilmu lain. Namun demikian dalam studi ini sendiri sudah terdapat berbagai pendekatan dan konseptualisasi yang mencoba menjelaskan fenomena kebijakan publik. Untuk meningkatkan daya analisis mahasiswa terhadap berbagai kebijakan pemerintah, digunakan  berbagai model analisis kebijakan dari berbagai literatur antara lain kelembagaan, proses, teori kelompok, elit, rasionalisme, inkrementalisme, sistem dan teori konflik. Mengingat salah satu latar belakang diadakannya mataajaran ini adalah untuk menganalisis berbagai permasalahan dan kebijakan agar dapat diberi alternatif pemecahan masalah yang terbaik, maka pemahaman yang komprehensif atas suatu fenomena kebijakan sangat dibutuhkan.

SON431 Teori Kebijakan Publik (3 sks)

Mata kuliah ini memberikan kemampuan kepada mahasiswa agar memahami kemunculan dan perkembangan teori-teori, konsep, siklus dan proses kebijakan publik. Pemahaman terhadap teori-teori pilihan publik, struktural, dan lain-lain hingga teori neo institusionalisme merupakan pokok bahasan utama. Setelah memahami teori-teori tersebut mahasiswa harus dapat menjelaskan berbagai fenomena dan kebijakan publik pada umumnya.

SON432 Analisis Kebijakan Publik (3 sks)
Mata kuliah ini memberikan kemampuan kepada mahasiswa agar memahami, konsep-konsep dasar, siklus dan proses kebijakan publik sehingga dapat melakukan analisis kebijakan publik dan membuat naskah kebijakan (policy paper). Naskah kebijakan tersebut harus dapat menjelaskan, mereview, mengkritisi, advocacy, dan merekomendasikan alternatif-alternatif solusi problem kebijakan publik, dari formulasi, implementasi hingga evaluasi kebijakan yang memberikan revisi mendasar karena kesenjangan dari perceived impact dengan actual impact .

SON433 Implementasi dan Evaluasi Kebijakan Publik (3 sks)
Mataajaran yang merupakan "lanjutan' dari mataajaran Kebijakan Publik, adalah studi yang kompleks. Dengan mataajaran ini diharapkan mahasiswa mampu menjelaskan proses transformasi dari kebijakan menjadi hasil kebijakan, karena kebijakan publik tidak terimplementasikan dengan sendirinya ('self implemented'). Sebagai suatu tahap dalam evaluasi kebijakan, implementasi seringkali justru lebih menentukan keberhasilan ataupun kegagalan pelaksanaan sebuah kebijakan. Untuk itu mahasiawa dibekali dengan pemahaman teori, model/kerangka kerja dalam studi implementasi, dan melakukan analisis kritis terhadap kasus-kasus implementasi kebijakan. Selanjutnya diharapkan mahasiswa dapat menjelaskan pula berbagai faktor yang mempengaruhi efektivitas pelaksanaan suatu kebijakan pemerintah, sekaligus mampu memberi rekomendasi untuk lebih meningkatkan efektivitas kebijakan pemerintah yang berupaya memecahkan berbagai persoalan publik/masyarakat.

SON434 Riset dan Pengukuran Kebijakan Publik (3 sks)
Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu melakukan riset kebijakan sebagai dasar dalam analisis kebijakan publik dan penyusunan naskah kebijakan publik. Dengan  menggunakan metode penelitian kebijakan publik spesifik, memakai dasar teori lintas disiplin, diharapkan mahasiswa dapat mendisain instrumen  kinerja kebijakan publik yang komprehensif dan measurable.

SON440 Administrasi Pembangunan (3 sks)
Mataajaran ini akan mencoba menumbuhkan minat dan kemampuan mahasiswa untuk mengevaluasi administrasi pembangunan sebagai suatu proses pengendalian sosial. Di sini mahasiswa akan diajak membahas berbagai faktor yang berinteraksi secara dinamik dan mengakibatkan perubahan perubahan: bagaimana merencanakan, melaksanakan, dan mengendalikannya (Khususnya dalam kerangka upaya pembangunan sebagaimana berlangsung di negara negara yang tengah berkembang, dan khususnya lagi sebagaimana terjadi di Indonesia). Berbagai konsep tentang pembangunan, perubahan poleksosbud, pembangunan administrasi negara, administrator sebagai motivator dan 'agent of change' dan proses perekayasaan pranata, akan menjadi titik titik perhatian mataajaran ini.

SON441 Evaluasi dan Pengawasan Pembangunan (3 sks)
Mataajaran ini bermaksud mengajak para mahasiswa untuk mempelajari berbagai masalah pengawasan dan evaluasi yang bersangkutan dengan pelaksanaan pembangunan atas dasar asas asas pengawasan yang efektif. Untuk maksud itu para mahasiswa akan diajak berdiskusi dalam topik topik seperti prinsip prinsip penyelenggaraan pembangunan, identifikasi permasalahan umum yang dijumpai dalam proses pembangunan, asas asas pengawasan yang efektif, PERT (Program Evaluation and Review Technique) sebagai alat perencanaan dan pengawasan pembangunan, dan hubungan antara perencanaan dan pengawasan.

SON442 Pengembangan Kelembagaan (3 sks)

Pelembagaan merupakan suatu kondisi sosio psikologis dalam mana suatu pola tindakan yang baru dipandang bersifat normatif, dan diintegrasikan di dalam sistem perilaku organisasi. Bertolak dari rumusan dasar tersebut maka mataajaran ini mengajak mahasiswa untuk mempelajari aspek sosiologis dan keorganisasian pengembangan kelembagaan sebagai bagian dari proses perubahan sosial dalam pembangunan. Di sini mahasiswa akan diajak membahas berbagai faktor yang dapat mempengaruhi proses pengakaran suatu lembaga dalam konteks lingkungannya, serta berbagai metoda untuk meningkatkan keefektifan program program pengembangan kelembagaan dalam pembangunan. Fokus perhatian teori teori pengembangan kelembagaan yang dipelajari antara lain pada upaya perencanaan, peletakan struktur dan pengarahan organisasi menuju kepada perubahan nilai, perubahan fungsi, dan perubahan teknologi fisik dan atau sosial; meletakkan serta melindungi hubungan normatif dan pola tindakan, dan memobilisasikan dukungan dari lingkungan; kesemuanya untuk dapat mewujudkan kualitas pelembagaan (institutionality).

SON451 Kebijakan dan Manajemen  Publik (3 sks)
Mataajaran ini akan membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan pemahaman tentang bagaimana institusi publik/birokrasi/organisasi publik mengelola, mengalokasikan dan mendistribusikan sumber-sumber yang dimiliki secara efisien dan efektif serta profesional. Pemerintah seringkali menghadapi pilihan-pilihan sulit manakala mengalokasikan sumber daya publik. Hal ini mengingat perkembangan masyarakat yang makin cerdas (civil society) dan era yang makin demokratis. Dengan demikian pokok-pokok bahasan dalam kajian ini meliputi :Prinsip-prinsip Good Governance, sistem akuntabilitas, transparancy, Reinventing Governance, Memangkas Birokrasi, implementasi prinsip value for money dalam birokrasi, 4 model New Public Management.

SON452 Administrasi dan  Manajemen Strategik Sektor Publik (3 sks)
Mataajaran ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan pemahaman tentang bagaimana memformulasikan dan mengimplementasikan suatu strategi, proses sembilan langkah menuju tersusunnya strategi organisasi. Dengan demikian pokok-pokok bahasan dalam kajian ini meliputi :perumusan visi, analisis lingkungan eksternal;, analisis lingkungan internal, analisis senjang prestasi, pilihan alternatif, implemenentasi dan pengendalian. Termasuk didalamnya teknik-teknik menemukan masalah beserta pemecahan masalah dan teknik memilih strategi, model-model strategi.

SON453 Kebijakan dan Kualitas Pelayanan (3 sks)

Seiring dengan perkembangan ilmu administrasi puiblik yang mengarah pada paradigma  Neo Public Management dan Neo Public Service, maka tantangan yang dihadapi adalah bagaimana menciptakan sebuah pemerintahan yang efisien dan efektif. Berbagai upaya dilakukan agar tercipta pemerintah yang lebih kecil, namun tetap mempertahankan kemampuannya untuk memberikan pelayanan dab jasa secara baik dan sesuai dengan tuntutan publik.  Untuk itu melalui mata kuliah ini mahasiswa dikenalkan dengan beberapa konsep kunci seperti Management by Objective (MBO), Total Quality Management (TQM) dan Total Quality Servise (TQS).

SON454 Riset dan Pengukuran Kualitas Pelayanan (3 sks)

Mata ajaran ini akan membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan pemahaman tentang bagaimana menyusun perencanaan, implementasi dan evaluasi suatu riset beserta model dan pendekatan dalam pengukuran kualitas pelayanan publik. Mahasiswa diharapkan dapat dan mampu melakukan riset dan pengukuran kualitas pelayanan publik di berbagai institusi pemerintah. Dengan demikian pokok-pokok bahasan dalam kajian ini meliputi : Perencanaan riset, implementasi dan evaluasi riset serta model-model dan teknik pengukuran di lapangan. Pada akhirnya mahasiswa mampu menyusun dokumen riset beserta pengukuran dan analisisnya atas kualitas pelayanan publik di berbagai institusi.

SON455 Kemitraan dalam Tatakelola Pemerintahan  (3 sks)
Sebagai suatu aliansi strategis, kemitraan merupakan sarana untuk mengatasi masalah, khususnya ketika terjadi defisit anggaran dalam membiayai pembangunan. Melalui mata kuliah ini mahasiswa akan mengetahui latar belakang kemitraan, ruang lingkup kemitraan, manfaat kemitraan. Juga, melalui mata kuliah ini, mahasiswa akan mengkritisi beberapa bentuk kemitraan, antara lain BOT (Build-Operate-Transfer), BTO (Build-Transfer-Operate), BOO (Build-Operate-Owned). Untuk itu kapasitas pemerintah (daerah) untuk mengelola berbagai kontrak adalah suatu keharusan.

SON461 Administrasi dan Manajemen Keuangan Sektor Publik (3 sks)
Mataajaran ini diharapakan membantu mahasiswa untuk dapat mengetahui dan memahami pendekatan dan model manajemen keuangan serta mampu mempraktekkan metode dan menganalisis keuangan pada sektor publik. Untuk maksud tersebut, para mahasiswa akan mempelajari: ruang lingkup keuangan sektor publik, pendekatan dan model manajemen keuangan sektor publik, Pendekatan pengelolaan keuangan sektor publik, Proses Politik Penyusunan Kebijakan dan implementasi keuangan sektor publik, Pengawasan dan akuntabilitas keuangan sektor publik. Perdebatan dan sumbangan Rational choice theory, Market theory dan governance theory dalam formasi akuntabilitas keuangan sektor publik.

SON493 Analisis Administrasi Negara (3 sks)
Mataajaran ini lebih menekankan pada aspek praktis, yakni guna membantu meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengaplikasikan penggunaan berbagai metodologi penelitian yang berkembang dalam ilmu administrasi negara khususnya dalam rangka persiapan penulisan skripsi. Dengan demikian selesai mengikuti mataajaran ini mahasiswa diharapkan mampu mengidentifikasikan fenomena fenomena permasalahan penelitian administrasi negara, menemukan informasi informasi mengenai permasalahan itu, dan menggunakan teori teori adminsitrasi negara guna memahami, menjelaskan, menganalisis, atau bahkan mungkin meramalkannya. Untuk itu mataajaran ini akan membahas antara lain : logika penelitian administrasi negara, yang meliputi proses, unsur unsur, tipe tipe penelitian dengan berbagai konsekuensinya masing masing, pengukuran atau pengumpulan data, pengolahan data, sampai pada prinsip prinsip analisis data. Selain itu berbagai metoda penelitian yang berkembang dalam ilmu administrasi negara (yang dapat berbeda dasar epistemologi nya sehingga berbeda pula konsekuensi terapannya) juga akan menjadi bahasan pokok dalam mataajaran ini.

Mata Ajaran Berkode SOA

SOA211 Etnografi Indonesia (3 sks)
Mataajaran ini membahas keragaman dan keseragaman suku-suku bangsa di Indonesia berdasarkan unsur-unsur budaya, nilai-nilai budaya, serta tipe-tipe sosial-budaya berkaitan dengan lingkungan hidupnya. Keragaman dan keseragaman suku-suku bangsa di Indonesia itu akan dipelajari berdasarkan kategori tertentu, antara lain: adat, Jawa-luar Jawa, tipe-tipe sosial-budaya dan ekologis, maupun masyarakat terasing/tidak terasing. Berdasarkan kategori tersebut, dalam mempelajari mataajaran ini dapat dimulai dari pulau Sumatera (Batak, Minangkabau, Nias, Mentawai, Sakai), Kalimantan (Dayak), Sulawesi (Bugis, Makassar, Minahasa, Kepulauan Maluku), Irian Jaya (Biak, Dani, Asmat), NTT –NTB (Timor, Sumba, Flores,  Sumbawa), Bali (Bali), hingga Jawa-Madura (Madura, Jawa, Sunda, Baduy, Betawi). Melalui mataajaran ini mahasiswa diharapkan dapat mendiskusikan serta mampu membuat peta etnografi suku-suku bangsa di Indonesia tersebut. 
 
SOA320 Antropologi Pembangunan (3 SKS)
Mata kuliah ini berusaha menarik minat mahasiswa untuk memperhatikan hubungan antara pengetahuan-pengetahuan teoritik antropologi dengan masalah-masalah sosial-budaya yang muncul dalam proses pembangunan. Permasalahan yang dibahas dan hendak dicarikan pemecahannya meliputi bidang kesehatan, kependudukan, pendidikan, pedesaan, perkotaan, ekonomi, dsb. Masalah-masalah tersebut akan coba dianalisis dengan memperhatikan konteksnya, yakni perubahan-perubahan yang terjadi akibat pembangunan

SOA332 Antropologi Ekonomi dan Industri (3 sks)

Lingkup kajian antropologi ekonomi dan industri mencakup pembahasan tentang sistem-sistem produksi, distribusi dan konsumsi pada masyarakat yang basis substansinya adalah pengumpul dan peramu, penggembala, peladangan, pertanian hingga masyarakat industri. Dengan pendekatan yang bersifat makro.  Kajian-kajian antropologi ekonomi terutama akan berkaitan dengan sistem ekonomi masyarakat-masyarakat sederhana, seperti masyarakat-masyarakat suku bangsa, tanpa mengabaikan perkembangannya pada masyarakat-masyarakat yang relatif berkembang. Sementara itu kajian antropologi industri menekankan pada aspek-aspek khusus budaya industri dalam kaitannya dengan terjadinya penggantian tenaga kasar manusia dan hewan oleh berbagai jenis energi non-organik yang menunjang mekanisme dan otomatisasi. Dalam perbincangan juga akan didalami permasalahan dampak industri terhadap tata hidup masyarakat praindustri, khususnya di lingkungan negara-negara yang tengah berkembang, baik mengenai aspek positifnya maupun aspek negatifnya, dengan memperhitungkan prospek masa depannya. Pada akhir perkuliahan mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman tentang sistem-sistem produksi, distribusi dan konsumsi pada setiap fase perkembangan masyarakat.

SOA338 Antropologi Kependudukan (3 sks)
Mataajaran ini mengajak mahasiswa mendalami permasalahan dan dinamika kependudukan (di perkotaan maupun pedesaan) dari perspektif antropologi. Mahasiswa diajak mendalami pengaruh variabel budaya (pengetahuan, nilai, kepercayaan, mitos, dan tabu) terhadap variabel kependudukan (fertilitas, mortalitas, dan mobilitas). Pokok bahasan mata ajaran ini meliputi: (1) latar/orientasi studi, (2) konsep dan pendekatan fertilitas, (3) fertilitas dan variabel antara, (4) fertilitas, perkawinan, dan menarche, (5) fertilitas dan kesehatan reproduksi, (6) fertilitas dan nilai anak, (7) fertilitas dan modernisasi, (8) konsep dan pendekatan mortalitas, (9) hubungan fertilitas dan mortalitas, (10) mortalitas, kelangsungan hidup anak, dan siklus hidup rumah tangga, (11) konsep dan pendekatan mobilitas, (12) kasus fertilitas, mortalitas, dan mobilitas, dan (13) peranan antropologi dalam program dan kebijakan kependudukan. Melalui kegiatan kuliah lapangan, mahasiswa diharapkan akan dapat menganalisis masalah dan dinamika kependudukan dalam konteks budaya, khususnya yang berkaitan dengan kebijakan-kebijakan kependudukan yang diterapkan oleh pemerintah pada masyarakat.

SOA342 Antropologi Ekologi (3 sks)
Melalui pendekatan yang bersifat holistik, mataajaran ini akan mengajak mahasiswa untuk membahas hal kehidupan (kebudayaan) manusia sebagai bagian yang tak terpisahkan dari lingkungan hidupnya. Dalam kedudukan seperti itu, manusia dilihat sebagai variabel yang dipengaruhi alam fisik, namun di lain pihak juga akan mempengaruhi alam tersebut. Melalui mata kuliah ini para mahasiswa akan belajar memahami: (1) prinsip-prinsip umum ekologi, (2) berbagai jenis lingkungan hidup manusia, yang geografik, operasional, perseptual, maupun kultural, (3) konsep, teori, dan metode ekologi budaya, dan (4) aliran dan tokoh-tokoh ekologi budaya (seperti J. Steward, L. White, M.Harris, R. Rappaport, AP. Vayda, R. Neting, H. Conclin, E. Moran, RF. Ellen, C. Geertz). Pembahasan akan menjurus juga ke berbagai masalah ekologi budaya, yaitu yang bersangkut paut dengan kehidupan dalam lingkungan fisik dan budaya tertentu ( ekosistem dan komunitas), seperti kebudayaan agraris (petani), kebudayaan industri /urban ( pedagang, pemulung, petaman, dsb.), maupun kebudayaan maritim/perikanan (nelayan). Melalui kegiatan kuliah lapangan, diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya mengenai ekologi budaya dalam mengamati dan menganalisis kehidupan suatu komunitas.

SOA362 Perubahan Masyarakat dan Kebudayaan (3 sks)
Dalam mata kuliah ini antara lain dibahas tentang konsep dasar, makna dan dampak, level-level perubahan sosial-budaya, maupun bentuk perubahan masyarakat dan kebudayaan dalam kehidupan yang empiris. Dalam kaitannya dengan perubahan masyarakat dan kebudayaan, akan diperbincangkan pula konsep dan teori: difusi, krisis budaya, proses-proses sosial-budaya secara khusus. Dibahas juga perubahan sosial-budaya pada level kemasyarakatan, seperti modernisasi, industrialisasi, urbanisasi, birokratis, dan sekularisasi. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memiliki rasa sensitivitas terhadap makna dan dampak perubahan masyarakat dan kebudayaan tersebut dengan cara memperkenalkan dan mengkajirealitas empiris di lapangan.

Mata Ajaran Berkode SOH
SOH205 Studi Strategis Indonesia II : Politik Luar Negeri (3 sks)

Mataajaran ini terfokus pada sejarah dan perumusan blueprint politik luar negeri Republik Indonesia. Selain itu, mahasiswa dibekali kemampuan untuk menganalisis dinamika serta variabel determinan politik luar negeri Indonesia sejak kemerdekaan hingga kini.

SOH304 Organisasi Internasional (3 sks)
The politics and process of global governance have become increasingly complex in recent years as the pieces and actors multiplied and challenges mounted. To make all the processes of global governance clear and accessible to Students, we divided the courses in two parts. The first one is about International Organization theory and about the use of this theory to understand international organizations. The second part is focusing on the Role of International Organizations illustratively to suggest ways in which the theories discussed before can help us to understand the role of International Organizations in International Politics. The second part will be illustrated by concrete cases through many IOs. We will also deal with other aspects of global governance such as the role of non-governmental organizations (NGOs) and global civil society in international Relations. At the end the Students will be able to understand and explain the mechanisms of IO s and discuss about their limits in the new context of Globalization

SOH310 Kosmopolitanisme, Nasionalisme dan Fundamentalisme (3 sks)
Mataajaran ini mempelajari tentang aliran-aliran yang muncul setelah abad pertengahan khususnya rennaisance dan implikasinya pada hubungan internasional. Selain itu matakuliah ini mengajarkan kepada mahasiswa tentang perkembangan-perkembangan mutakhir aliran-aliran tersebut di masa globalisasi.

Mata Ajaran Berkode SOK

SOK331 Komunikasi Organisasi (3 sks)
Materi bahasan mencakup komunikasi organisasi secara teoritis dan aplikasinya. Pemahaman komunikasi organisasi dari sudut pandang subyektif dan obyektif, pendekatan-pendekatan dalam komunikasi organisasi, proses komunikasi organisasi dan riset tentang komunikasi organisasi.

SOK360 Komunikasi Politik (3 sks)
Berisi tentang pemahaman proses proses politik sebagai proses komunikasi, mengkaji berbagai permasalahan politik dari sudut tinjau komunikasi. Pendalaman materi akan diperoleh melalui pembahasan topik topik yang relevan dengan permasalahan komunikasi politik, ikhwal pemimpin politik sebagai komunikator politik, persuasi politik dan propaganda, macam saluran komunikasi yang vital untuk kepentingan politik, sistem pers dan sebagainya.

SOK361 Komunikasi dan Multikulturalisme (3 sks)
Membahas tentang analisis permasalahan permasalahan komunikasi yang berlangsung dalam konteks multikultur melalui pendekatan pendekatan yang multidisiplin. Pembahasan akan berkisar pada permasalahan komunikasi yang timbul akibat perbedaan kultur  dalam konteks lokal maupun global, serta bagaimana mengelola keberagaman kultur tersebut (managing diversity) Akan dibahas studi kasus dengan merujuk ke contoh contoh di Indonesia maupun internasional.

Mata Ajaran Berkode SOP

SOP111 Pengantar Ilmu Politik (3 sks)
Setelah selesai mengikuti proses belajar mengajar dalam matakuliah ini, para mahasiswa diharapkan akan mampu memahami konsep konsep dasar ilmu politik, sebagai alat pokok mengenali, memahami, dan menjelaskan fenomena politik. Untuk mencapai tujuan ini para mahasiswa akan diajak mempelajari konsep konsep: politik, pemerintahan, kekuasaan, kewenangan, legitimasi, negara, bangsa, integrasi politik, ideologi, partai politik, perwakilan kepentingan dan politik, keputusan politik, konflik politik, perilaku politik, sistem politik (demokrasi, totaliter, autokrasi), dan sistem ekonomi (kapitalisme, komunisme, dan sosialisme) serta struktur dan peranan politik.

SOP212 Sistem Politik Indonesia (3 sks)
Selesai mengikuti matakuliah ini secara aktif, mahasiswa akan mampu memahami kehidupan politik Indonesia, baik dari segi kesejarahannya maupun berdasarkan berbagai pendekatan/model model teoretik yang berkembang. Pendekatan pendekatan yang diperbincangkan dan dipakai meliputi: pendekatan institusional, pendekatan struktural fungsional, pendekatan struktural konflik, ekonomi politik, pendekatan kekuasaan (patrionial, birokratik otoriter, politik birokratik, dan korporatisme), dan tentu saja pendekatan sistem. Sistem politik Indonesia yang dicakup dalam pembahasan ini meliputi pasang surut dan perubahan perubahan sistem politik sejak Indonesia merdeka hingga kondisi terkini. Secara demikian, mahasiswa mampu mengapresiasi, mengenali permasalahan, dan memiliki kekayaan kerangka teoretik untuk memahami dan menjelaskan gejala yang terjadi.

SOP231 Teori Perbandingan Politik (3 sks)

Usai mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu membandingkan hubungan antara dua atau lebih konsep (variabel) politik yang teraplikasi dalam kasus satu atau beberapa negara. Untuk tujuan ini mahasiswa diajak mempelajari berbagai metoda perbandingan politik. Selanjutnya, diajarkan berbagai teori dan pendekatan perbandingan politik, serta contoh contoh aplikasinya. Pendekatan perbandingan yang dibahas meliputi: pendekatan kelembagaan, struktural fungsional, budaya politik, hingga pendekatan sistemik dan tipologis.

SOP242 Pemikiran Politik Indonesia (3 sks)
Mahasiswa diharapkan mampu memahami  pemikiran politik yang pernah dan tengah berkembang di  Indonesia. Untuk itu akan diperbincangkan: (a) latar belakang timbulnya aliran aliran pemikiran yang mempengaruhi baik secara internal maupun eksternal, pemikiran politik Indonesia, seperti nasionalisme, Islam, tradisionalisme Jawa, sosialisme demokratik, komunisme, dan sebagainya. Dalam kaitan ini diperbincangkan pula gagasan gagasan yang mendasari atau berada di balik isu isu politik aktual, seperti negara integralistik, demokrasi Pancasila, HAM, serta ketahanan nasional; (b) fungsi pemikiran politik dalam proses dan dinamika politik di Indonesia. Dengan mengikuti matakuliah ini diharapkan mahasiswa memiliki wawasan luas, mengenal dan memahami peta permasalahan politik Indonesia, dan mengetahui urgensi pengembangan pemikiran dalam rangka mewujudkan cita cita kemerdekaan, berbangsa, dan bernegara berdasarkan Pancasila.

SOP244 Ide-Ide Politik Alternatif Globalisasi di Negara Berkembang (3 sks)
Matakuliah ini mengajak mahasiswa mengenal dan memahami bagaimana respons dan kritik yang memunculkan ide ide, konsep atau pemikiran politik NSB, seperti Amerika Latin, Asia, dan Afrika terhadap proses globalisasi. Di dalam perbincangan itu tercakup diskursus tentang kemajuan dan keterbelakangan, pembangunan, ketergantungan, analisis terhadap rezime pengetahuan neoliberal ditingkat global maupun lokal, serta konfigurasi tata dunia baru, relativisme nilai (Barat Timur, konfusianisme, dll), demokrasi, keadilan, dan lain lain. Secara kritis mahasiswa diajak mendiskusikan tentang diskursus-diskursus alternatif terhadap gagasan dominan dalam konteks globalisasi dan bagaimana kehadiran diskursus alternatif tersebut mempengaruhi proses demokrasi, struktur ekonomi-politik dan desain pembangunan dinegara berkembang.

SOP311 Kajian Birokrasi dan Politik (3 sks)
Mataajaran ini memberikan kepada mahasiswa pengetahuan konseptual, teoretis dan keterampilan analitis. Fokus kajian diletakkan pada dinamika interaksi antara pilihan-pilihan politik kebijakan dan kompetensi teknis dalam merealisasi dan memenuhi kepentingan publik. Materi perkulihan mencakup: konseptualisasi birokrasi, perspektif teoretik yang berkembang dalam kajian birokrasi, perdebatan dikhotomis antara politik dan birokrasi, konteks historis pertumbuhan dan perkembangan birokrasi di Indonesia, implikasi timbal balik antara perkembangan birokrasi dan politik, birokrasi dan demokrasi, birokrasi dan perkembangan ekonomi pasar dan globalisasi, birokrasi dan otonomi daerah, reformasi birokrasi, perkembangan paradigma baru (new governance dan new public management), serta sedikit perbandingan hubungan antara birokrasi dan politik di berbagai kawasan (Asia, Amerika Latin, Eropa dan Amerika Serikat).

SOP321 Perilaku Politik (3 sks)
Matakuliah ini bermaksud mengajak mahasiswa untuk memahami, menelaah, dan menganalisis masalah masalah perilaku politik sebagai salah satu dimensi politik, termasuk perilaku memilih. Selanjutnya mengkaji upaya-upaya memengaruhi perilaku politik oleh berbagai aktor dalam kontestasi politik. Bidang permasalahan yang dikaji meliputi: ihwal pendapat umum, pemilihan umum, perilaku koalisi, kekerasan politik, perilaku organisasi, perilaku individu sebagai aktor politik, dan ideologi politik. Matakuliah ini hendak mendayagunakan metode eksperimental, analisis psikologi, teori permainan  (game theory) dan teori pemgambilan keputusan.

SOP322 Elite Politik (3 sks)
Setelah mengikuti matakuliah ini secara aktif, mahasiswa diharapkan mampu menganalisis struktur dan permasalahan elite politik di masyarakat yang tengah berkembang (khususnya Indonesia) maupun di masyarakat maju. Untuk maksud itu, mahasiswa diajak mempelajari asumsi asumsi yang mendasari pendekatan elite, kemudian membahas berbagai ragam persoalan –antara lain, distribusi kekuasaan, latar belakang sosio ekonomi para elite politik, tipe tipe dan pola rekrutmen elite, pola pola hubungan elite dengan massa, dan akhirnya juga perubahan struktur elite politik dalam masyarakat.

SOP323 Agensi, Kuasa, dan Politik di Indonesia (3 sks)
Matakuliah ini mengajak mahasiswa belajar mengevaluasi bagaimana agensi-agensi politik di Indonesia berinteraksi dengan struktur politik dan kekuasaan. Dalam matakuliah ini akan dianalisis bagaimana struktur politik tidak hanya menjadi hambatan bagi transformasi politik di Indonesia yang digerakkan oleh kerja keagenan, namun disisi lain struktur sosial politik juga memberdayakan agensi politik untuk mengubah dan membangun kondisi politik dan demokrasi yang lebih baik. Yang hendak dikaji adalah bagaiamana agensi-agensi politik dalam kekuatan kekuatan politik yang hidup sejak zaman demokrasi liberal, Orde Baru, sampai pada era reformasi  melakukan inisiatif di dalam kekuatan politik seperti partai partai politik, golongan militer, kaum birokrat, para teknokrat, kelompok pengusaha, cendekiawan, golongan Islam, pers,  buruh, mahasiswa, dan sebagainya, membangun inisiatif dalam berinteraksi dan ikut mengubah struktur politik di Indonesia. Mahasiswa diajak mendalami berbagai ulasan teoretik mengenai peran agensi politik dalam transformasi struktur politik di Indonesia,  distribusi dan kekuasaan di Indonesia dan ragam ragam kekuatan politik yang ada. Amat diharapkan mahasiswa akhirnya mampu melihat kaitan antara tindakan agensi, distribusi dan relasi kuasa, serta transformasi struktur sosial politik di Indonesia.

SOP324 Representasi Politik dan Perilaku Legislatif (3 sks)

Matakuliah ini mengajak mahasiswa untuk mendalami persoalan persoalan yang berkaitan dengan pelembagaan perwakilan dalam sistem politik demokrasi modern. Mahasiswa akan dibekali dengan konsep, dasar-dasar teoretik, model, perspektif serta pendekatan yang diperlukan agar mampu memahami, memikirkan dan menganalisis secara sistematis, kritis, kreatif, dan berhati-hati tentang berbagai kecenderungan, isu, tema dan persoalan-persoalan mendasar di seputar pengorganisasian dan kinerja perwakilan politik, baik tingkat nasional maupun di daerah-daerah. Garis besar isi perkuliahan mencakup: filosofi dan gagasan, sejarah, konteks, institusi dan institusionalisasi (prinsip dan pasang-surut pengaturan), sistem seleksi dan problem akuntabilitas kinerja para aktor, dan dinamika praksis yang khususnya terkait dengan bagaimana berbagai kebijakan diproduksi dalam lembaga perwakilan politik.

SOP325 Gerakan Sosial dan Politik Identitas (3 sks)
Setelah mengikuti proses belajar mengajar matakuliah ini secara aktif, mahasiswa diharapkan mampu menerapkan berbagai teori gerakan sosio politik untuk menjelaskan berbagai macam gerakan sosio politik dalam masyarakat. Untuk itu mahasiswa diajak mempelajari berbagai bentuk gerakan sosio politik, seperti cult, ratu adil, protes dan pemberontakan, gerakan nonkekerasan (ahimsa), kudeta, separatisme, terorisme, dan revolusi. Teori teori yang dipelajari, antara lain, teori teori tentang available mass, eksploitasi, moral ekonomi petani, milleniarisme, relative deprivation, kesadaran kelas, cost benefit analysis, nasioanalisme, true believer, kekuasaan asimetris, dan ideologi sampai fenomena terbaru tentang kemunculan politik identitas.

SOP331 Demokrasi dan Demokratisasi (3 sks)
Matakuliah ini menawarkan perspektif, pendekatan dan teori tentang  demokrasi sebagai sebuah ide politik beserta perdebatan-perdebatan kontemporernya dan demokratisasi sebagai sebuah proses institusionalisasi praksis pengembangannya dalam sistem politik. Sebagai ide, demokrasi dipahami secara ideal dan normatif. Namun untuk memahaminya secara kritis, perlu diungkapkan bagaimana perdebatan-perdebatan seputar ide demokrasi berkembang dan menimbulkan kontroversi ketika demokrasi menjadi sebuah langkah praksis politik. Terlebih ketika demokrasi diterangi sebagai sebuah kisah sukses negara-negara maju secara politik dan ekonomi, maka demokrasi mendatangkan perdebatan baru yaitu bagaimana kontekstualitas sistem politik non barat mampu mengadaptasikan dengan ide-ide demokrasi dan demokratisasi.  Perspektif yang ditawarkan adalah ide-ide demokrasi, pengembangan dan pelembagaan demokrasi, agen-agen yang mengusung demokratisasi, konsolidasi dan demokratisasi, kaitan demokrasi dan outcome pertumbuhan ekonomi, tantangan-tantangan habituasi demokrasi dan demokratisasi di negara berkembang, terkhusus kasus Indonesia pasca orde baru.

SOP341 Teori teori Politik Kontemporer (3 sks)
Setelah mengikuti proses belajar mengajar dalam matakuliah ini mahasiswa diharapkan, mampu menggunakan dengan benar teori teori politik untuk menjelaskan gejala gejala dan masalah masalah politik yang timbul dalam masyarakat. Untuk maksud itu, mahasiswa diajak terlebih dahulu mempelajari teori teori politik yang bermacam macam, seperti teori struktural konflik, baik yang Marxis maupun Non Marxis, teori ketergantungan, teori kekuasaan, teori permainan (game theory), teori teori birokratik, teori demokrasi, dankajian Gender. Relevan dengan topik topik pembicaraan ini, mahasiswa tentu saja diajak mempelajari kembali ihwal pembentukan teori, perkembangan dan fungsi teori dalam ilmu sosial, khususnya ilmu politik.

SOP351 Ekonomi Politik (3 sks)
Melalui matakuliah ini mahasiswa akan dibekali pengetahuan perihal ketakterpisahan antara bidang politik dan bidang ekonomi dalam arti luas. Beragam perspektif yang mengait langsung antara bidang politik dan bidang ekonomi didalami bersama dalam proses belajar-mengajar. Di penghujung akhir, mahasiswa diharapkan mampu menggunakan berbagai alternatif perspektif ekonomi politik, seperti perspektif neo klasik/neo liberal, neo merkantilis, growth with equity dan/atau radikal, basic human needs, serta tata ekonomi dunia baru, untuk menjelaskan berbagai permasalahan kemanusiaan. Keseluruhan perspektif itu akan diurai dalam konteks dinamik perubahan-perubahan sosial besar yang  bersifat global.

SOP362 Politik di Kota (3 sks)
Lewat matakuliah ini mahasiswa diajak mempelajari kehidupan politik di perkotaan dengan mendayagunakan berbagai pendekatan dalam ilmu politik, seperti pendekatan kelembagaan, mesin politik, hubungan patron klien, analisis kekuasaan dalam unsur konversi, konflik etnik ras dan konflik sosio ekonomi. Matakuliah ini secara umum mengajak mahasiswa bersikap kritis tentang faktor faktor apakah yang mempengaruhi proses politik di kota, dan siapakah atau lapisan sosial manakah yang menerima paling banyak "keuntungan" dan siapa pula yang tak menerima apa apa (malahan yang paling banyak menanggung beban) dari proses proses politik yang terjadi di kota.

SOP432 Politik Gender dan Demokrasi (3 sks)
Matakuliah ini mempelajari tentang perkembangan konsep dasar gender dan politik, masalah kesetaraan gender dalam bidang politik beserta resolusi terhadap ketimpangan gender.  Setelah mengikuti matakuliah ini secara aktif mahasiswa akan mampu menganalisis fenomena gender dan politik, kerangka analisis gender dan politik meliputi pembahasan konseptual dan teoritik tentang mengapa pria lebih diunggulkan didalam mekanisme politik dibanding perempuan.  Relevansi konseptualisasi pembagian ranah privat dan ranah publik dalam konteks Indonesia, mahasiswa mampu memberikan formula macam apakah yang dapat mencapai “kesetaraan antara perempuan dan pria” dalam politik Indonesia.

Mata Ajaran Berkode SOS

SOS100 Pengantar Sosiologi (3 sks)
Tujuan yang ingin dicapai lewat matakuliah Pengantar Sosiologi ini ialah pemahaman mahasiswa mengenai konsep konsep dasar ilmu sosial, khususnya sosiologi. Melalui matakuliah ini para mahasiswa diha¬rapkan dapat memperoleh gambaran yang jelas tentang berbagai konsep sosiologik, seperti kehidupan masyarakat, norma atau kaidah sosial, sanksi dan model kontrol sosial lainnya, proses sosialisasi, pengelompokkan sosial dan bentuk struktural yang dijadikannya, stratifikasi sosial yang melahirkan status, pembagian peran sosial, proses prses sosial, perubahan sosial (berikut persoalan sebab serta akibatnya) dan masalah kependudu¬kan. Setelah menguasai berbagai konsep dasar ini para mahasiswa diharapkan dapat memiliki pijakan awal yang baik guna mendalami lebih lanjut berbagai cabang kajian ilmu sosial, utamanya sosiologi, secara lebih khusus.

PSS101 Pengantar Psikologi Sosial (3 sks)

Matakuliah ini berisikan konsep konsep pokok tentang perilaku manusia, baik perilaku yang individual maupun yang berlangsung dalam kelompok. Matakuliah ini secara khusus membahas tentang bagaimana prilaku manusia dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik yang internal maupun yang eksternal. Selain itu, matakuliah ini memaparkan proses proses perubahan perilaku yang disebabkan oleh faktor faktor internal, faktor faktor penekanan, dan yang disebabkan oleh interaksi sosial. Konsep yang bersangkutpaut dengan sikap—ciri ciri, perubahan dan proses pembentukannya—prilaku massa, crowd dan publik, berikut ciri ciri serta kemungkinan kemungkinan pengendaliannya, merupakan tema-tema bahasan penting pada matakuliah ini.

SOS212 Sosiologi Pedesaan (3 sks)
Materi yang dikaji dalam matakuliah ini adalah ciri ciri dan struktur masyarakat pedesaan, berikut proses dan perubahan perubahan yang terjadi di dalamnya. Sebagian besar materi bersangkut paut dengan seluk beluk masyarakat petani, mengingat kenyataan bahwa sebagian besar penduduk di pedesaan bermatapencaharian sebagai petani dan berbudaya petani. Para mahasiswa, pada akhirya, diharapkan dapat menganalisis struktur, proses, dan perubahan perubahan yang terja¬di di masyarakat pedesaan Indonesia dewasa ini.

SOS213 Sosiologi Perkotaan (3 sks)

Materi yang dikaji dalam matakuliah ini berki¬sar di seputar persoalan ciri ciri dan struktur masyarakat kota, berikut tipe tipenya, sejarah timbul¬nya kota kota, berikut proses dan perubahan perubahan yang terjadi di dalamnya. Melalui berbagai pengalaman belajar, para mahasiswa diharapkan dapat mengana¬lisis struktur, proses, dan perubahan masyarakat kota, khususnya yang merujuk  ke ikhwal perubahan kota kota di Indonesia pada abad 21 ini.  Beberapa tema lain, seperti masalah urbanisasi berlebih (overurbanisation), sampah, pedagang kaki lima, pencemaran, dan kesemrawutan kota, termasuk slums dan squatters, di antaranya, dibahas dan didiskusikan dalam rangka mengangkat isu aktual tentang masalah perkotaan.

SOS214 Ekologi Kota (3 sks)
Matakuliah Ekologi Kota ini, pertama-tama, memberikan pemahaman dasar kepada para mahasiswa tentang pengertian dan ekologi kota. Matakuliah ini, selan¬jutnya, mengajak para mahasiswa untuk memahami tentang deskripsi deskripsi tentang struktur kota, pengaruh apa yang disebut dengan 'zone kota' terhadap daerah perkotaan itu sen¬diri. Permasalahan kota yang lazim timbul sebagai akibat perkem¬bangan daerah perkotaan juaga diketengahkan sebagai topik pembicaraan yang penting, baik dalam skala lokal maupun dalam skala regional.

SOS227 Sosiologi Organisasi (3 sks)

Kehidupan sosial akhir akhir ini diwarnai oleh semakin kuatnya ikatan ikatan sosial sebagai akibat dari hadirnya sekian banyak organisasi organisasi formal. Organisasi formal semacam ini bisa hadir dalam bentuk birokrasi pemerintahan, organisasi niaga atau organisasi ekonomi lainnya, organisasi militer, organisasi pendidikan dan ragam ragam organisasi formal lain yang terdapat di berbagai bidang kehidupam masyarakat. Matakuliah ini memapar¬kan konsep konsep pokok organisasi formal semacam itu menurut pendekatan sosiologi. Termasuk ke dalam pembicaraan adalah berba¬gai teori terkemuka baik yang klasik maupun yang mutakhir. Berbagai metodologi yang lazim digunakan dalam penelitian sosiologi organisasi juga diketengahkan. Kajian Sosiologi Organisasi akhir akhir ini kian menarik perhatian umum, karena suatu kenya¬taan: betapa—seiring dengan perkembangan masyarakat urban industrial—kehidupan manusia kian dipenuhi oleh kehadiran berbagai ragam organisasi.

SOS230 Sosiologi Hukum (3 sks)

Di dalam masyarakat yang telah mengenal kehidupan bernegara, khususnya kehidupan negara nasional yang modern, peran hukum formal, yang umumnya tertulis, kian terasa penting¬. Dalam hubungan ini, matakuliah Sosiologi Hukum menga¬jak mahasiswa mempelajari berbagai teori mengenai fungsi hukum dalam masyarakat, khususnya sebagai pelaksana ketertiban yang formal di dalam masyarakat. Pembicaraan berpusat pada persoalan keefektifan hukum, baik dalam kedudukannya sebagai fungsi struktur pemerintahan maupun dalam kedudukannya sebagai fungsi kultur rakyat, yang dikali dalam per¬spektif sejarah. Pembicaraan juga, sekali dua kali, merujuk kembali kepada corak sistem hukum yang pernah berkembang dalam konteks budaya manusia: tradision¬al dan modern.

SOS311 Masalah Sosial (3 sks)

Matakuliah ini utamanya dimaksudkan untuk mengenalkan berbagai perspektif dan atau pendekatan dan dimensi masalah-masalah sosial yang berkembang di masyarakat, baik skala lokal, nasional maupun skala internasional, kepada mahasiswa. Karena itu, matakuliah Masalah-masalah Sosial ini sebenarnya merupakan pengantar dan atau ‘pintu masuk’ bagi berbagai matakuliah lain, yang secara khusus membahas tentang berbagai masalah sosial yang dihadapi masyarakat. Materi matakuliah ini meliputi beberpa perspektif—biologi, psikologi, sosiologi/antropologi—tentang masalah sosial dan kajian tentang sejumlah masalah sosial, seperti masalah seputar seksualitas (pelacuran, pornografi, dan pelecehan seksual), kriminalitas, penyalahgunaan obat terlarang dan alkohol, dan berbagai bentuk konflik sosial, politik, etnik, dan domestik.

SOS313 Masalah Kemiskinan dan Kesenjangan (3 sks)
Dari sekian banyak masalah sosial yang dihadapi masyarakat dan harus diselesaikan adalah masalah kemiskinan. Matakuliah ini, karenanya, mengajak mahasiswa untuk membahas dan mengkaji masalah kemiskinan, yang meliputi: perspektif, manifestasi, cara pengukuran, indikator, dan sejumlah kebijakan pemerintah, berikut implementasinya, dalam kaitannya dengan penanganan masalah kemiskinan. Kenyataan menunjukkan bahwa masalah kemiskinan seringkali tak dapat dilepaskan dengan program pembangunan nasional dan tatanan (struktur) dunia. Dengan dalih ini, perbincangan kemiskinan tidak hanya dibatasi pada persoalan nasional, tetapi juga sebagai masalah antarbangsa.

SOS315 Kesejahteraan Sosial (3 sks)

Matakuliah ini mengajak para mahasiswa bergerak ke arah pemahaman tentang keberadaan manusia, berikut hak hak dan kewajiban serta tanggung jawabnya terhadap sesamanya. Bertolak dari pemahaman ini para mahasiswa dapat mengenal berbagai usaha penanggulangan masa¬lah sosial dan usaha usaha penyantunan yang diberikan kepada mereka yang mengalami kegagalan atau kesulitan dalam menjalankan peran sosialnya secara layak. Pembahasan dititikberatkan pada usaha usaha remedial, kuratif dan rehabilitatif, maupun yang bersipat promotif dan suportif. Praktek praktek usaha kesejahteraan sosial, seperti usaha kesejahteraan sosial untuk penduduk lanjut usia, penyandang cacat, dan buruh miskin, misalnya, merupakan sejumlah topik penting yang dikaji secara mendalam dalam matakuliah ini.

S0S 350 Perubahan Sosial (3 SKS)
Matakuliah ini bermaksud membangkitkan kesadaran dan persepsi mahasiswa yang realistik mengenai kenyataan bahwa masyarakat itu pada dasarnya tak hanya berproses secara dinamik, akan tetapi juga serba berubah secara struktur dari waktu ke waktu. Perubahan teknologi (kumulasi dari invensi dan inovasi ) senyatanya membawa dam¬pak dampak besar dalam wujud perubahan perubahan institusional pada status, posisi, dan pola hubungan (riil maupun normatif) antarindividu dan antarkelompok sosial. Dua kutub teori (Weberi¬an dan Ogburian) sama sama diketengahkan untuk memahami perubahan peruahan yang terjadi. Teori revolusi melengkapi pembicaraan guna memperoleh gambaran mengenai tahapan tahapan perubahan yang terjadi.

S0S 352  Pengelolaan Konflik (3 SKS)
Konflik merupakan suatu fenomena yang tak terelakkan dalam kehidupan masyarakat. Bahkan, konflik dapat menyebabkan suatu kehancuran suatu masyarakat, apabila tidak tertangani secara baik. Matakuliah ini membahas tentang berbagai model konflik dan menawarkan sejumlah pengelolaan dan atau solusi konflik yang berlangsung di masyarakat. Berbagai pengalaman tentang penanganan konflik di belahan dunia dipaparkan untuk memberikan sejumlah contoh tentang model-model pengelolaan konflik. Matakuliah ini, tak pelak, menjadi sangat penting sehubungan dengan situasi bangsa, baik Indonesia maupun dunia, yang seringkali berlangsung konflik sosial.

S0S 361  Tenaga Kerja dan Mobilitas (3 SKS)
Matakuliah ini memberikan gambaran umum mengenai masalah tenaga kerja (man power), berikut konsep konsep dasar dan meto¬da metoda untuk menganalisisnya. Partisipasi angkatan kerja (labour force participation) diberikan perhatian khusus, mengingat kelompok ini merupakan kelompok produktif secara sosial-ekonomi. Perbincangan tentang mobili¬tas penduduk, termasuk mobilitas angkatan kerja, baik permanen maupun tak permanen, mobilitas rural-urban (urbanisasi), baik yang bercorak nglaju maupun sikulasi, dan berbagai permasalahannya merupakan topik-topik penting dalam mata kuliah ini.

SOS453 Corporate Social Responsibility dan Community Development (3 sks)
Seiring dengan Millinium Development Goals (MDGs) Program, peran industri terhadap pembangunan di masyarakat semakin diperlukan. Melalui mata kuliah ini para mahasiswa akan diberikan pemahaman tentang latar historis problematika hubungan industri dan masyarakat, tanggungjawab sosial perusahaan terhadap stakeholders (pemangku kepentingan), program CSR dan PBL terhadap pembangunan masyarakat, perencanaan pembangunan berbasis komunitas, pengorganisasi komunitas dalam kerangka pemberdayaan masyarakat.

SOS460 Masalah-masalah Kependudukan (3 sks)
Matakuliah ini menyajikan gambaran komprehensif tentang masalah kependudukan Indonesia sebagaimana dipengaruhi oleh variabel-variabel demografi: fertilitas, mortalitas, mobilitas dan geogra¬fi penduduk. Kemudian, berbagai masalah kepen¬dudukan dibahas dengan menggunakan cara pendekatan sistem. Terakhir dibahas dua kebijakan nasional yang telah ditempuh: program nasional kependudukan dan keluarga berencana, dan usaha yang pada dasarnya bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup penduduk.

Mata Ajaran Berkode PHS

PHS101 Filsafat Ilmu (2 sks)
Tegaknya bangunan ilmu pengetahuan selalu berdiri pada 3 landasan dasar: ontologi, epistemologi dan aksiologi.  Ketiga landasan tersebut  menjadi salah satu pokok kajian dalam kuliah ini, di samping pokok-pokok kajian lain, seperti hakekat pengetahuan dan ilmu pengetahuan, sumber-sumber pengetahuan, teori-teori kebenaran, syarat-syarat ilmiah suatu ilmu, hubungan ilmu sosial dengan ilmu alam, dan hubungan ilmu dengan sosialitasnya.  Kuliah ini merupakan ‘pintu gerbang’ rasionalitas untuk memasuki ‘belantara’ ilmu pengetahuan yang telah dibangun manusia (khususnya) sejak Yunani Kuno hingga zaman ini.  Dengan menuntaskan kuliah ini, mahasiswa diajak untuk melihat peta ilmu yang ada dan melihat posisi ilmu yang menjadi bidang akademisnya dalam peta tersebut, sehingga mereka nantinya mampu mengembangkan ilmunya tersebut secara professional dan kreatif.  Sementara itu, logika yang menjadi bagian dalam matakuliah ini bukan semata-mata logika formal dan material, melainkan menyangkut sistem-logis yang inherent berlaku dalam perkembangan ilmu sosial, yakni: sistem-logis yang mendasari realitas sosial yang menjadi obyek ilmu, serta sistem-logis yang berlaku mulai dari proposisi, aksioma hingga dalam persoalan paradigmatik. Lewat mata kuliah ini para mahasiswa akan memahami perbedaan pengetahuan biasa (pengetahuan) dan pengetahuan ilmiah (ilmu), sumber-sumber pengetahuan, dan teori-teori kebenaran. Para mahasiswa juga akan dapat memahami dasar-dasar logika yang terdiri dari: term, konsep, proposisi, dan inferensi (penyimpulan). Dua model penyimpulan deduktif dan induktif serta berbagai sesat pikir dalam logika..

Mata Ajaran Berkode PNS

PNS104 Teknik Penulisan Ilmiah (2 SKS)
Menulis, baik ilmiah maupun populer, seringkali menjadi kendala, dan kelemahan, utama bagi para mahasiswa dalam mengekspresikan berbagai ide dan atau konsep/teori. Matakuliah ini dipersiapkan untuk memberi pemahaman teoritik tentang beberapa model teknik penulisan, utamanya ilmiah. Selain itu, sejumlah latihan menulis secara akademik diberikan porsi secara memadai, sehingga para mahasiswa, setelah mengikuti matakuliah ini, mampu mengekspresikan ide, konsep dan teori dalam bentuk tulisan secara benar dan baik.

PNS201 Dasar Metodologi Penelitian (3 sks)
Melalui matakuliah ini para mahasiswa diharapkan dapat memperoleh bekal pengetahuan metodologi yang memadai dalam bidang penelitian sosial. Di sini para mahasiswa mempelajari pengertian penelitian dan dasar dasar metodologi, model model (yang dikembangkan menurut tujuan dan kegunaannya), persi¬apan pelaksanaan (meliputi pembatasan masalah dan perumusan hipotesis, pemilihan disain pengujian, penarikan sampel, pemilihan teknik koleksi data dan pembuatan instrumen untuk observasi dan pengukuran), pengenalan lapangan dan berbagai perma¬salahan yang ditemukan di situ. Akhirnya, matakuliah ini juga mengajak mahasiswa untuk mempelajari hal-hal pemilihan teknik pengolahan data serta metode metode yang dapat dipilih untuk menganalisis dat

PNS202 Metodologi Penelitian Kualitatif (3 sks)
Matakuliah ini ditawarkan untuk memberi pemahaman teoritik tentang paradigma dan atau perspektif metodologi sosial. Selain itu, mahasiswa diajak untuk memahami berbagai varian penelitian kualitatif. Sasaran utama matakuliah ini adalah untuk memberi bekal kepada mahasiswa, utamanya menyangkut pemahaman tentang perspektif metodologi (kualitatif), interpretasi dan analisis data secara kualitatif. Karena itu, mahasiswa yang mengambil matajaran ini dituntut telah mengambil dan atau memiliki pengetahuan tentang teori-teori ilmu sosial termasuk sosiologi.

PNS203 Metodologi Penelitian Kuantitatif (3 sks)

Matakuliah ini merupakan mata kuliah untuk memberikan pemahaman praktis tentang penelitian sosial kuantitatif. Dalam rangka ini, para mahasiswa diajak untuk membuat proposal penelitian, termasuk menyusun argumentasi dn merumuskan masalah, menyusun kerangka berfikir atau teori (theoretical framework), populasi dan penarikan sampel, proses penggalian data, dan model analisis data. Sasaran utama mata kuliah ini adalah untuk memberikan bekal kepada mahasiswa tentang bagaimana merencanakan, mempersiapkan dan merancang suatu penelitian secara baik.

PNS497N Penulisan Proposal Skripsi (3 sks)

Mataajaran ini mewajibkan mahasiswa untuk presentasi secara tertulis dan lisan mengenai masalah masalah administrasi negara yang dimaksudkan untuk ditindaklanjuti dengan penulisan skripsi. Dengan demikian tujuan mataajaran ini adalah mengembangkan kemampuan kritis dan ketrampilan mahasiswa dalam mencermati dan menganalisis masalah maslaah administrasi negara dari perspektif teoritik. Masalah masalah administrasi negara yang secara selektif akan dijadikan topik topik analsis antara lain : birokrasi pemerintahan, kebijakan publik, hubungan aspek non administrasi dengan struktur administrasi, dan masalah masalah pembangunan administrasi berikut strategi pengembangannya.

PNS499N Skripsi  (6 sks)
Mataajaran ini bermaksud membukakan kesempatan kepada mahasiswa untuk secara mandiri memantapkan seluruh pengetahuan yang telah diperolehnya dalam bidang ilmu sosial dan ilmu politik melalui penelitian (kepustakaan atau lapangan) dan menuliskannya dalam bentuk skripsi. Mahasiswa akan memperoleh pengalaman belajar dalam wujud kegiatan menyusun suatu karya ilmiah dalam salah satu topik ilmu administrasi negara yang telah dipilihnya, dengan mengkonsultasikannya secara berkala kepada dosen pembimbing. Topik dimaksud antara lain kajian kajian teoritik dari sudut tinjauan sosiologi, antropologik, psikologik, ilmu administrasi dan atau ilmu politik mengenai ikhwal organisasi atau perilaku manusia dalam organisasi; kajian kajian tentang fungsi manajemen administrasi publik dan juga kajian kajian tentang administrtasi pemerintahan dan pembangunan. Acara kegiatan penelitian dan penulisan ini akan diakhiri dengan pemberian kesempatan kepada mahasiswa yang bersangkutan untuk mengemukakan karyanya itu secara lisan dan mendiskusikannya di hadapan sidang dewan penguji.

Mata Ajaran Berkode PSI


PSI219 Psikologi Industri dan Organisasi (3 sks)

Mataajaran ini akan mengajak mahasiswa membahas pengertian organisasi sebagai  suatu  sistem dengan  maksud untuk lebih memahami perilaku individu  individu yang ada di dalamnya.  Fokus pembahasan akan tertuju  ke  hubungan  pengaruh  timbal balik antara individu dan organisasi, penyesuaian diri individu terhadap organisasi serta bagaimana organisasi memperlakukan individu. Topik topik bahasan akan meliput masalah masalah psikologik antara  lain dalam  hal  pengadaan  anggota organisasi, seleksi anggota, penempatannya, pengaruh kelelahan dan kebisingan, dan motivasi kerja

PSI400 Perilaku Organisasi (3 sks)
Mata kuliah ini dimaksudkan untuk membekali mahasiswa berbagai konsep dan teori organisasi dari aliran keperilakuan (behaviorism) untuk memupuk kemampuan dan memahami dan menganalisis fenomena perilaku organisasi, dengan berbagai implikasi praktiknya. Untuk itu mahasiswa akan diajak mempelajari antara lain berbagai teori keperilakuan yang mempengaruhi kinerja organisasi dalam rangka pencapaian tujuan seperti berbagai teori motivasi dan perilaku kelompok, komunikasi dalam organisasi, konflik, kekuasaan dan perilaku politik, serta pengelolaan sumberdaya manusia.

0 komentar:

Posting Komentar